Seperti janjiku pada postingan sebelumnya, maka untuk acara jalan-jalan ke JungleFest aku tulis di postingan sendiri ya. Sebenarnya JungleFest sendiri sudah tidak asing bagi telingaku. Pernah beberapa kali lihat beritanya di media online atau teman-teman blogger yang pernah berkunjung ke sana. Makanya saat ada kesempatan menginap di Padjadjaran Suite Resort langsung nggak sabar untuk jalan-jalan ke JungleFest.
Setiap tamu yang menginap di Padjadjaran Resort mendapat dua buah tiket diskon lima puluh persen untuk masuk tiket terusan di JungleFest. Jam lima anak-anak sudah tidak sabar pergi ke JungleFest. Kebetulan letaknya tepat di depan hotel. Kami hanya perlu berjalan kaki saja untuk ke sana. Kami menggunakan dua buah payung karena hujan rintik-rintik masih turun saat kami berangkat ke sana.