Selasa, 21 Agustus 2018

Serunya Bermain di Funtopia Balloon Park di Bintaro Xchange

Sebagai bentuk keprihatinan dan tanggung jawab terhadap perkembangan dan penggunaan gadget di usia anak-anak yang menggunakan gadget secara berlebihan Traveloka bersama dengan Beyond Screen  Production menghadirkan Funtopia, sebuah arena permainan balon terbesar di Indonesia. Acara ini bertujuan untuk menciptakan sebuah arena bermain anak di luar ruangan (outdoor) yang dapat dimanfaatkan keluarga Indonesia untuk meningkatkan aktivitas fisik anak dan menciptakan momen kebersamaan bersama keluarga.

Tascha Liudmila sebagai penulis buku Screen Time menjelaskan, “Tanggung jawab kita sebagai pihak yang lebih dewasa, untuk membuat anak-anak tertarik pada aspek kehidupan sosial. Dalam hal ini, orangtua perlu menetapkan batasan yang konsisten terhadap penggunaan perangkat digital oleh anak dan menggantikannya dengan aktivitas bersama keluarga. Selayaknya perkembangan fisik dan kepribadian anak, perkembangan kreativitas terkait erat dengan pola asuh. Artinya peran orangtua sangat penting dan usia prasekolah merupakan rentang usia yang tepat untuk mengembangkan kreativitas mereka”.

Mia Lukmanto, CEO dan Founder Beyond Screen Production menjelaskan, ”Saat ini, tren penggunaan gadget sudah tidak memandang usia dan anak usia prasekolah sudah paham teknologi. Artinya, kreativitas para orangtua dalam menyediakan kegiatan pengganti screen time anak sangat dibutuhkan, karena aktivitas fisik sangat sangat berperan dalam menstimulasi kecerdasan anak. Otak dan daya tahan tubuh saling bergantung dan bekerja timbal balik, sehingga pemberian stimulasi menjadi sama pentingnya dengan pemberian nutrisi.” Beyond Screen Production sebagai event organizer berkomitmen membawa ragam alternatif hiburan yang menyenangkan untuk anak, yang sekaligus bisa menjadi sarana stimulasi untuk mengasah hobi, keterampilan dan kreativitas mereka. Sukses dengan Little Chef Wonder tahun 2015 lalu, sebuah wadah yang mengasah bakat masak si kecil, kini Beyond Screen Production bersama dengan Traveloka, menghadirkan Funtopia.


Beyond Screen Production merupakan anak perusahaan dari event organizer Double Tape yang berdiri sejak tahun 2006. Beyond Screen Production sendiri lahir tahun 2015 dengan filosofi dan komitmen untuk membawa alternatif hiburan menyenangkan sekaligus mendidik yang bisa mengasah kemampuan kreativitas, motorik, sensorik, sekaligus menjadi sarana stimulasi yang baik untuk anak. Berbekal pengalaman lebih dari 10 tahun sebagai event organizer, misi untuk membawa konsep dalam sebuah eksekusi event yang aman dan memenuhi seluruh aspek dalam pengadaan event yang ideal, menjadi tujuan utama.

Christian Suwarna, Senior Vice President Business Development Traveloka menjelaskan, “Arena permainan outdoor dengan ragam hiburan yang bisa dinikmati seluruh keluarga sepanjang hari merupakan sebuah konsep yang langka untuk kehidupan perkotaan saat ini, dan Funtopia berusaha menjawab kebutuhan masyarakat akan sarana hiburan yang ideal untuk segala usia. Untuk alternatif hiburan lainnya, pengguna dapat berkunjung ke situs web maupun aplikasi Traveloka dan memilih menu Traveloka Aktivitas & Rekreasi, yang senantiasa menyediakan akses mudah dan ragam pilihan untuk pemesanan tiket hiburan dan rekreasi keluarga.”  


Traveloka adalah perusahaan berbasis teknologi terdepan di kawasan Asia Tenggara yang menyediakan beragam produk perjalanan dan gaya hidup dalam satu platform. Saat ini Traveloka menawarkan pemesanan tiket pesawat, hotel, kereta api, paket pesawat dan hotel, aktivitas dan rekreasi, konektivitas, transportasi bandara, hingga direktori kuliner. Traveloka telah menjalin kerja sama dengan lebih dari 100 maskapai low-cost dan full service untuk rute domestik dan internasional, menghadirkan pilihan lebih dari 200.000 rute di Asia Pasifik dan Eropa. Perusahaan ini memiliki akses inventori akomodasi terbesar di Asia Tenggara, yang bervariasi meliputi hotel, apartemen, guest house, homestay, resort dan villa. Traveloka menawarkan lebih dari 40 opsi pembayaran lokal yang berbeda untuk konsumen di Indonesia, Thailand, Vietnam, Malaysia, Singapura dan Filipina, serta pelayanan customer service yang bisa dihubungi 24/7 dalam bahasa lokal. Aplikasi Traveloka telah diunduh lebih dari 40 juta kali, menjadikannya aplikasi pemesanan perjalanan yang paling populer di kawasan Asia Tenggara. Untuk informasi lebih lanjut, kunjungi  www.press.traveloka.com.

.
Rangkaian Funtopia pertama akan digelar di Bintaro Xchange Park, Bintaro Xchange Mall, Tangerang, pada tanggal 17–30 Agustus 2018. Jam operasi weekend pk. 07:00–22:00, weekdays pk. 15:00–22:00, khusus hari libur nasionaRl pk. 10:0–22:00. Selain menyediakan taman dengan balon raksasa yang hadir dalam berbagai bentuk karakter yang menarik bagi anak, seperti Old Octopus, Crown Castle dan Mighty Mushroom, Funtopia juga menyediakan area untuk food and beverage dan area untuk school performance. Keseruan Funtopia juga akan berlanjut di beberapa kota seperti Bandung di bulan September 2018 dan Surabaya bulan Oktober 2018. Sejak akhir Juli 2018, pemesanan tiket Funtopia sudah bisa dilakukan melalui www.traveloka.com dengan harga menarik.

Serunya Bermain Balon di Funtopia

Sabtu, 18 Agustus 2018 aku berkesempatan mengajak trio krucils ke Funtopia. Sampai lokasi sekitar jam setengah 11 siang. Karena tahu acaranya outdoor maka kami sudah mempersiapkan diri dengan membawa baju ganti kalau anak-anak keringetan, pakai kaos kaki dan membawa payung buat jaga-jaga kalau kepanasan. Alhamdulilah meskipun panas namun tidak terlalu terik sehingga tidak perlu menggunakan payung.

Oya harga tiket saat weekend adalah 100 ribu rupiah dan anak kurang dari dua tahun belum diwajibkan membeli tiket ya. Jadi hanya perlu 3 tiket untuk kami berempat. Firdan masih gratis. Di sana ada tempat penukaran tiket buat pengunjung yang sebelumnya telah membeli tiket melalui aktifitas dan rekereasi di aplikasi Traveloka. Bagi pengunjung yang belum membeli tiket melalui Traveloka, mereka juga bisa membeli tiket on the spot. Setiap pengunjung yang masuk diwajibkan memakai gelang tiket. Selanjutnya kita boleh memasuki arena balon.

Gelang tiket (dok.pri)



Pintu gerbang (dok.pri)

Setelah melalui pintu gerbang bertuliskan Funtopia yang terbuat dari balon,  kita memasuki arena Funtopia. Di sini ada berbagai balon dengan berbagai macam bentuk. Ada delapan  macam balon di sini yaitu Crown Caste, Mystery Maze, Bunny Boo si kelinci, Candy Cane, Mighty Mushroom,  Traveloka Track dan Caterpillar Cave.

Suasana Funtopia (dok.pri)


1. Crown Castle

Biasanya anak-anak berimajinasi tentang istana tempat putra-putri raja. Di dalam Crown Castle ini anak-anak bisa melihat kastil tidak hanya melalui buku yang biasa mereka baca namun bisa melihat secara langsung berbentuk balon raksasa. Di dalam kastil anak-anak bisa melompat dan memanjat. Di sini anak-anak bisa melatih motorik dan daya imajinasi serta belajar warna.

Crown Castle (dok.pri)

2. Candy Cane


Candy Cane ini adalah permen lolylop berbentuk tongkat yang sangat disukai anak-anak. Balon Candy Cane ini warnanya  merah putih dan sangat eye catching. Mirip lolylop beneran ya. Hihihi...jadi pengin makan permen deh. Jadi anak-anak exciting banget bisa loncat-loncat di Candy Cane ini. Rasanya wow banget bisa loncat-loncat di permen raksasa. 

Candy Cane (dok.pri)


Yuhuu aku bisa terbang (dok.pri)

3. Cartepillar Cave

Di dalam Cartepillar Cave kita bisa merangkak, berjalan, berlari, masuk dan keluar terowongan serta berfoto. Di sini kita bisa melatih motorik dan daya imajinasi, mengenal warna primer kuning dan merah, warna sekunder hijau dan abu-abu serta kombinasi warna tersebut serta  belajar tentang ulat.


Cartepillar Cave
4. Old Octopus

Firdan takjub banget pas lihat gurita raksasa ini. Maklum di usianya yang menjelang 2 tahun dia belum pernah melihat gurita meskipun hanya di buku. Pas lihat gurita raksasa ini langsung minta main di dalam deh. Anak-anak bisa melompat, berjalan, berlari, merangkak, memanjat, meluncur, bermain di kolam bola dan berfoto di dalam Old Octopus ini. 

Dengan bermain di Old Octopus bisa melatih motorik dan daya imajinasi, mengenal warna primer biru, warna sekunder merah muda dan ungu serta kombinasi warna tersebut dan juga belajar tentang gurita.

Old Octopus


Ceria




5. Mystery Maze


Mystery Maze (dok.pri)

Anak-anak paling suka main puzzle. Jadi pas lihat Mystery Maze berbentuk balon ini mereka senang sekali. Lorong-lorong bercabang berbentuk labirin ini bisa untuk melatih otak merekam dan mengenal arah sampai bisa menemukan jalan keluar. 

Anak-anak bisa berjalan dan berlari mencari jalan keluar dan berfoto. Selain melatih motorik dan imajinasi mengenal warna primer biru dan kuning serta kombinasi keduanya.

6. Bunny Boo 

Bunny Boo ini adalah balon berbentuk kelinci raksasa. Anak-anak seneng banget karena bisa melihat kelinci raksasa yang bisa dipakai loncat-loncat. Firdan juga excited banget karena bisa bermain di kelinci binatang kesukaannya.  Di Bunny Boo ini anak-anak bisa meloncat dan berfoto. 


7. Mighty Mushroom


Mighty mushroom ini adalah balon raksasa favorit anak-anak. Sepertinya banyak anak yang tertarik main di jamur raksasa ini. Disini anak-anak ditantang untuk naik ke atas jamur dengan berpijak di beberapa titik yang disediakan dan naik sampai ke atas. Di bawahnya adalah kolam kubus warna-warni. Buat yang tidak berani main ke atas bisa main di kolam kubus warna-warni. 

Jamur raksasa



Traveloka Track

Selain jamur raksasa Traveloka Track ini juga favorit anak-anak. Anak-anak bisa bermain di berbagai rintangan yang ada di sini. Traveloka Track ini lengkap, anak-anak bisa melompat, memanjat, berlari, meluncur dan merangkak. PAling seru adalah bisa main di perosotan raksasa berbentuk balon.

Traveloka Track


 Traveloka Kuliner

Setelah seru-seruan bermain di inflatable park pasti lapar dan haus dong. Nggak usah khawatir, nggak perlu keluar arena permainan untuk sekedar membeli minuman tau makanan. Di Funtopia ini ada juga Kuliner Traveloka. Letaknya persis di dekat pintu gerbang pintu masuk. Ada kursi warna-warni yang eye catching yang bisa untuk bersantai.




Kuliner Traveloka


Bersantai di Kuliner Traveloka

Oya kita bisa memanfaatkan kupon diskon kuliner dari Traveloka. Kebetulan kemarin sempat bermain games di booth sama Mbak-Mbak Traveloka. Pas bermain games dapatnya kupon diskon kuliner ini. Lumayan kan bisa dimanfaatin buat beli makan anak-anak yang sudah kelaperan?

Kupon diskon kuliner  traveloka (dok.pri)

Booth makanan dan minuman selain Traveloka 


Acara di Funtopia Ballon Park kemarin benar-benar seru. Apalagi anak-anak pada pasang status di wa mereka. Teman-temannya pada heboh pengin bisa main seperti mereka. Meskipun sudah besar, anak-anak masih SD,  jadi masih seneng aja main loncat-loncatan. Yang paling seru sih anak-anak pamer keseruan mereka bermain di Funtopia lewat vlog di youtube mereka. Tambah pengin deh teman-temannya ikutan main di Funtopia Balloon Park. Pengin lihat keseruan kami di Funtopia? Yuk kita tonton rame-rame.

Penasaran pengin bermain ke Funtopia Balloon Park?  Yuk datang ke Bintaro Xchange. Arena permainan ini berlangsung sampai tanggal 30 Agustus 2018 ya teman-teman.








12 komentar:

  1. Balasan
    1. Iya anak-anak pasti seneng banget kalau diajak kesini mam...

      Hapus
  2. Kalau jalan-jalan ke sini enaknya sore kayaknya, ya. Biar gak kepanasan :)

    BalasHapus
    Balasan
    1. Iya Mbak Myra. Kalau sore lebih enak soalnya sudah adem. Tapi kayaknya kurang lama mainnya kalau sore. Soalnya bentar lagi gelap alias malam.

      Hapus
  3. Haduh Mbak, maaf aku jadi photo bomb di bunny boo. Bisa di-blur-kan aja gak. Heuheu...

    BalasHapus
    Balasan
    1. Aduh...maaf baru nyadar kalau belakangnya ada Mbak Helena. Sudah aku ganti fotonya ya Mbak. Hehehe

      Hapus
  4. Aiiihhh seru nih. Telat banget aku taunya.

    BalasHapus
    Balasan
    1. Iya seruu bangeeet. Belum telat kok. Sampai tanggal 30 agustus kok Funtopia ini ada di Bintaro XChange

      Hapus
  5. udah dua kali ke sini, memang enak banget bikin anak seneng, paling seneng krn lokasinya deket rumah. Sore enak deh kalau ke sini pas adem banget

    BalasHapus
    Balasan
    1. Waaah enak ya kalau rumahnya dekat. Bisa berkali-kali kesana. Pasti si kecil seneng banget ya Mbak sampai sudah dua kali kesana. Kayaknya enak juga ya loncat-loncat sore sampai malam pas adem

      Hapus
  6. Deket nih dari rumah, masuk pintu tol Joglo, exit Bintaro...sekali masuk tol saja
    Sampai tanggal 30 ya, masih bisa ke sana berarti..:)

    BalasHapus
    Balasan
    1. Iya Mbak Dian sampai tanggal 30 Agustus. Ajak si kecil main ke sana yuuk..

      Hapus